
Muara Enim, Inmas
Sehubungan dengan akan berakhhirnya semester ganjil tahun pelajaran 2021/2022 di masa pandemik covic-19 ini, Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Muara Enim Azhari Rahardi beserta staf Kementrian Agama Kabupaten Muara Enim melakukan monitoring langsung ke MAN 1 Muara Enim Rabu (10/11) kemarin. Azhari rahardi diterima langsung oleh Kepala MAN 1 Muara Enim Abnuddarda yang didampingi oleh Kepala urusan tata usaha Muhammad Amin dengan tetap menerapkan dan memperketat protokol kesehatan covid-19.
Instrumen yang menjadi bahan monev, yaitu BOS madrasah, EMIS madrasah, admin (kelengkapan administrasi lembaga) dan PIP (Program Indonesia Pintar). Dana BOS, harus sesuai dengan juknis, termasuk di dalamnya penggunaan dana itu yang di antaranya tidak boleh melakukan perawatan hal-hal besar atau berat. Data EMIS, pengisian data EMIS madrasah selama ini dilakukan secara online, pada pelaksanannya data emis yang masuk sudah lengkap atau belum. Admin, terdiri dari kelengkapan buku induk, buku tamu, selain itu ada buku mutasi catatan yang sudah terkomputerisasi. PIP (penerima bantuan), bantuan tersebut sudah tersalurkan sesuai dengan sasaran dan dana bantuan yang diperoleh sudah dimanfaatkan atau belum.
Dalam kunjungan monev tersebut Azhari Rahardi juga ingin memastikan Kegiatan Belajar Mengajar di MAN 1 Muara Enim pada akhir semester ganjil tahun ajaran baru 2021/2022 dalam pelaksanaan tatap mukanya seluruh warganya mengikuti Protap Penanganan Covic-19. Dalam tatap muka dengan seluruh guru MAN 1 Muara Enim, beliau memberikan apresiasi yang luar biasa atas pencapaian MAN 1 Muara ENim selama masa pandemik covic-19 yang telah memberikan pelayanan pembelajaran kepada peserta didik secara tatap muka walau masih bersifat sistem bagi sesi.
“Untuk pelaksanaan Penilaian akhir semester tahun pelajaran 2021/2022 ini stem masih akam mmenggunakan android dan siswa di bagi 2 dalam mengikuti pelaksanaannya secara tatap muka dan daring, untuk menjaga agar tidak terjadi kerumunan dalam pembagian nomor pesertapun di buat secara online jadi siswa cukup memasukan kode yg telah di bagikan oleh wali kelas ke aplikasi PTSP dan PTSP akan mengirimkan nomor pesertanya”, ujar Abuddarda menjelaskan kepada Azhari Rahardi.
Saat dikonfirmasi Kaur TU MAN 1 Muara Enim Muhammad Amin mengatakan ” Tujuan dilakukannya monev ini, untuk mengetahui pelaksanaan di madrasah sudah berjalan semestinya atau belum, sedangkan untuk tata kelola sudah memenuhi standar yang telah ditentukan atau belum. Dengan adanya kegiatan monev ini, MAN 1 Muara Enim akan terus berupaya meningkatkan pelayanan dan pelaksanaan administrasi sesuai juknis dan standar yang telah ditetapkan. (Kmd)