
Muara Enim, Inams
Dalam rangka Peringatan HUT ke-78 PGRI dan Hari Guru Nasional tahun 2023 sebagai kebangkitan para guru untuk menjadi guru yang lebih profesional dalam menghadapi tantangan. Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim ABuddarda mengutus beberapa orang guru untuk mengikuti upacara hari guru nasional ke-78 dan hari jadi Kabupaten Muara Enim ke-77 di lapangan merdeka kabupaten Muara Enim. Rabu (16/11) kemarin.
Guru dituntut tetap melaksanakan tugas. Amanat di pundak untuk terus Berinovasi Mendidik Generasi sebagaimana tema Hari Guru Nasional tahun ini,” ucap Prihantoro membacakan sambutan Menag. “Jauhi politisasi, hindari perpecahan, terlebih membawa ajaran agama, hadirkan agama sebagai rahmat semesta.
“Dalam amanatnya adi pembina upacara mengatakan guru harus terus menjadi pribadi pembelajar, guru terus berinovasi dan memanfaatkan kemajuan teknologi informasi, terus perkuat moderasi beragama dan sukseskan tahun toleransi, dan Kementerian Agama berkomitmen untuk terus meningkatkan kompetensi dan kesejahteraan guru. Sistem belajar yang biasa digunakan dengan tatap muka langsung, juga dirubah menjadi belajar dari rumah baik itu secara daring maupun luring. Olehnya guru di tuntut untuk lebih profesional, meningkatkan kualitas pengetahuan informasi teknologi, agar supaya bisa melakukan pembelajaran”, jelas Subirin guru yang mengikuti kegiatan ini.
“Tak lupa pembina upacatatadi juga menyampaikan bahwa pemerintah tak lupa mengucapan terima kasih kepada bapak dan Ibu guru yang telah berusaha mencerdaskan kehidupan bangsa melalui kegiatan belajar, Hari Guru Nasional yang bertepatan dengan HUT PGRI. Peringatan Hari Guru Nasional dan Peringatan HUT PGRI yang secara bersamaan ini memberikan apresiasi kepada kita untuk lebih menghargai jasa suri tauladan yakni guru sebagai garda terdepan dalam memajukan dunia pendidikan”, imbuh Subirin saat dikonfirmasi tim jurnalis madrasah. (Kmd)