
Muara Enim, Inmas
Solihin perwakilan pengurus Komite Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim memberikan reward untuk kepada Azalea Restu Ramadhanty siswa kelas XI.IPA.1 yang berprestasi berhsail lolos ke ajang tingkat Nasioanl pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tahun 2023. Senin,( 14/8). Perwakilan pengurus komite dalam sambutannya menyampaikan bahwa Reward selain yang diberikan oleh madrasah seperti tropi dan piagam dengan tujuan untuk memotivasi siswa agar tetap melakukan yang terbaik dalam menimba ilmu pengetahuan di bidang akademik.
Solihin dalam kesempatan tersebut juga berpesan agar siswa tetap bersemangat menimba ilmu, baik dengan pribadi atau di dengan guru pembimbing mereka. “Untuk ananda Azalea Restu Ramadhanty agar mempersiapkan diri mengikuti ajang lomba KSM tingkat nasional, ananda harus lebih rajin belajar di rumah, gunakan waktu dengan sebaik-baiknya. serta menghindari keluar rumah apabila tidak ada hal-hal yang penting ataupun mendesak,” ujarnya.
Solihin menilai dengan persiapan yang dilakukan tersebut, insya Allah ananda Azalea Restu Ramadhanty dapat mengikuti kegiatan nantinya dengan baik, di KSM tingkat nasional. “Yang jelas ananda Azalea Restu Ramadhanty berusaha untuk menampilkan yang terbaik untuk Kanwil Kementerian agama Provinsi Sumatera Selatan, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Muara Enim dan terkhusus Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim, jika sudah berusaha dan berdoa insya allah prestasi yang kita harapkan akan tercapai, imbuhnya pula penuh dengan harap.
Sementara Azalea Restu Ramadhanty berterima kasih atas arahan dan bimbingan dari seluruh guru dan elemen yang ada di madrasah, “Mohon do’a semoga saya yang mengikuti KSM tingkat nasional nanti dapat membanggakan dan mengharumkan nama provinsi, kabupaten dan terutma Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim yang saya cintai,” katanya. (Kmd)