man1menim.sch.id Berita MAN 1 Menim Membiasakan Bersalaman Dengan Guru Setiap Hari

MAN 1 Menim Membiasakan Bersalaman Dengan Guru Setiap Hari

Muara Enim, Inmas

Kamis,1 Agustus 2024 Madrasah Aliyah Negri 1 Muara Enim memiliki kegiatan bersalaman dengan guru waktu datang dan pulang sekolah dan dilaksanakan setiap hari. Setiap pagi siswa disambut guru yang sudah berjejer di gerbang madrasah. Dengan teratur siswa menyalami para guru.

Bagi yang bersepeda mereka lantas turun dari sepeda lalu menuntunnya sambil bersalaman. Usai bersalaman mereka lalu menuju kelas masing-masing. Hal yang sama dilakukan saat pulang. Siswa kembali bersalaman dengan para guru.
“Dengan hal seperti ini diharapkan siswabisa menghormati guru dan menghilangakn sifat sombong,” ujar Sri Wahyuni wakil kepala bidang Humas.

Menurut Sri Wahyuni, kegiatan siswa menyalami para guru sudah berlangsung beberapa tahun ini. “ Ketika belum dilaksanakan siswa datang semaunya dengan kegiatan seperti ini Alhamdulillah dengan bersalaman dengan para pendidik dan tenaga pendidik tersebut siswa lebih berakhlak dan berkarakter,” imbuh Sri Wahyuni.

Dengan hal baik seperti ini siswa terbiasa datang tepat waktu. karena meraka akan malu bila datang telat dan dengan adanya bersalaman ini guru bisa memantau siswa yang tidak hadir ke sekolah atau terlambat datang. Kegiatan ini pulalah mudah-mudahan akan menumbuhkan pendidikan karakter sekaligus menumbuhkan suasana kekeluargaan di madrasah beragam caranya. Termasuk dengan membiasakan berjabat tangan antara siswa dengan pendidik dan tenaga pendidik ketika memulai masuk madrasah dan pulang dari madrasah. (Kmd)

20 Likes

Author: admin

https://man1menim.sch.id/