man1menim.sch.id Berita Pembinaan Dan Pengarahan Dari Pendamping Adiwiyata Kabupaten Muara Enim

Pembinaan Dan Pengarahan Dari Pendamping Adiwiyata Kabupaten Muara Enim

Muara Enim (Kemenag Sumsel)—Pembinaan dan pengarahan dari Pendamping Adiwiyata Kabupaten umumnya meliputi sosialisasi, pendampingan teknis, penyampaian regulasi, dan pemantapan pengisian dokumen serta data dukung untuk mencapai status Adiwiyata. Selain itu, mereka juga memberikan dukungan dalam pelaksanaan Gerakan Peduli dan Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (PBLHS). Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Rabu 23 April 2025 berlokasi di lingkungan Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim.

Pembinaan Adiwiyata adalah proses pengembangan dan pendampingan sekolah untuk menjadi sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan hidup, dengan fokus pada menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, sehat, indah, dan berkelanjutan, serta mengintegrasikan nilai-nilai lingkungan dalam pembelajaran dan kegiatan sekolah. 

“Pembinaan Adiwiyata memberikan banyak manfaat, di antaranya adalah mengubah perilaku warga sekolah untuk lebih peduli terhadap lingkungan, meningkatkan efisiensi operasional sekolah, dan menciptakan lingkungan belajar yang lebih nyaman. Selain itu, sekolah Adiwiyata juga dapat menjadi tempat pembelajaran bagi generasi muda tentang pentingnya menjaga lingkungan”, jelas Hj.Iin Parlina Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim.

Setelah melihat lingkungan Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim sudah layak untuk masuk ke jenjang Adiwiyata Nasional,dengan catatan lingkungan madrasah sudah asri dan bersih pantas mengikuti sekolah adiwiyata nasional. Yus selaku pendamping tim adiwiyata Kabupaten Muara Enim menyampaikan “Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim ini sudah tergolong sekolah yang bersih dan rapi. Harapannya Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim dapat mempertahankan kebersihan dan kelestarian lingkungan” ujar Yus. (TJR/Ams)

6 Likes

Author: admin

https://man1menim.sch.id/