
Muara Enim, Inmas
Peran serta Mahasiswa yang mengadakan PPL di MAN 1 Muara Enim jika dilihat dari Proses pelaksanaan program PPL yang telah di rencanakan oleh mahasiswa STI Tarbiyah Muara Enim tersebut menunjukan hasil bahwa program PPL berjalan dengan lancar dan baik. Hal ini juga terlihat pada hari ini Rabu 25 September 2024,kerja sama ketika melakukan kegiatan mengajar antara mahasiswa dengan guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim berjalan dengan sangat baik. Staff guru di Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim menerima mahasiswa dengan baik, dengan kehadiran mahasiswa disekolah yang memberikan bimbingan berupa materi, tugas maupun praktek.
Mahasiswa STI Tarbiyah Muara Enim sendiri merasa memiliki bekal mengenai dunia kerja proses mengajar secara langsung. Kegiatan yang diberikan kepada mahasiswa saat melaksanakan PPL di Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim juga tidak beda jauh dengan tugas sebagai seorang pendidik. Mahasiswa diberikan tugas seperti mengajar dan mengatur penilaian siswa dan siswi yang berada di Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim.
“Keberadaan mahasiswa STI Tarbiyah Muara Enim yang PPL di Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim merupakan salah satu bentuk pengimplementasian dari apa yang mereka peroleh di perguruan tinggi. Kompetensi mereka yang tentunya tidak sama dengan guru profesional ini menunjukkan bahwa sebagian besar mereka merasa belum siap dan kurang percaya diri ketika menghadapi kegiatan PPL dan utamanya ketika melaksanakn praktik mengajar, masih memiliki hambatan dalam memilih strategi pembelajaran yang tepat dan pengembangan LKS”, jelas wakil kepala bidang Akademik Sri Astuti.
“Mahasiswa PPL dari STI Tarbiyah Muara Enim juga memberikan pengaruh positif terhadap motivasi belajar PAI siswa Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim Indikator ini dapat dilihat dari respon mereka yang merasa senang dengan kehadiran mahasiswa PPL”, imbuh Sri Astuti,
Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim sangat berharap peranan mahasiswa STI Tarbiyah Muara Enim saat PPL akan adanya peningkatan motivasi belajar PAI siswa Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim sudah cukup maksimal. Meskipun menghadapi beberapa kendala, tetapi dapat dihadapi dan didapatkan solusi yang tepat.(Kmd)