
Muara Enim, Inmas
Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) untuk siswa kelas XI telah dilalui dengan baik dan lancar, dan hari ini Rabu (29/9) Asesmen Nasional Berbasis Komputer juga diikuti akan oleh para guru dan kepala sekolah. Alhamdullilah, mulai hari ini guru dan kepala madrasah akan mengerjakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer untuk survei lingkungan belajar diruang 1 dan 2 Ujian komputer lantai 2 MAN 1 Muara Enim.
Saat dikonfirmasi Wakil kepala madrasah bidang kurikulum MAN 1 Muara Enim Radikar Noveliyani mengatakan “para guru akan mengikuti Survei Lingkungan Belajar, begitu juga dengan para siswa. Akan tetapi terdapat perbedaan, siswa harus mengerjakan AN untuk Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) dan Survei Karakter. Sementara itu, guru serta tidak perlu untuk mengerjakan AKM dan Survei Karakter, jadi kalau siswa atau peserta didik dalam situasi seperti ujian yang ada waktunya dan di awasi, tetapi untuk bapak/ibu guru hanya mengisi survei saja,” jelasnya.
“Terkait dengan waktu pelaksanaan, para guru akan mengikuti AN di waktu yang berbeda dengan siswa. Waktunya tidak ditentukan secara spesifik, dari Senin (27/9) sampai dengan (30/9). jadi berbeda dengan siswa, karena ini adalah mengisi angket, mengisi instrumen jadi tidak pada waktu yang pasti. Tetapi misalkan pelaksanaan asesmen nasional direncanakan dalam dua hari. Jadi nanti bapak/ibu guru dalam dua hari itu diberi waktu untuk menyelesaikan survei,” imbuh Radikar Noveliyano.
Merespon hal tersebut, Abuddarda kepala MAN 1 Muara Enim mengharapkan kegiatan AN akan berjalan sukses dan lancar serta menghasilkan score yang diharapkan untuk kemajuan madrasah ini. “Semoga saya dan teman-teman dapat menyelesaikan soal atau survei yang diberikan dan mendapatkan hasil yang diharapkan,” ujarnya penuh dengan harap.(ADMMAN1ME)