man1menim.sch.id Berita Wakabid Humas MAN 1 Menim Ikuti Kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi

Wakabid Humas MAN 1 Menim Ikuti Kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi

Muara Enim, Inmas

Wakil kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim bidang humas Sri Wahyuni Senin 12 Agustus 2024 mwngikuti kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi Tahun 2024 di Amaris Hotel Palembang. Kegiatan yang diadakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama provinsi Sumatera Selatan dengan mengusung tema Melayani, Penuh Cinta dan Riang Gembira”,

Kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi Tahun 2024 ini dilaksanakan selama dua hari ini dihadiri 80 perwakilan dari satker-satker di bawah naungan Kantor Wilayah Kementerian Agama provinsi Sumatera Selatan dengan tujuan untuk meningkatkan fungsi dan tugas serta skill di bidang kehumasan. dan Stakeholder kementrian agama.

Saat dikonfirmasi melalui WhatsApp mengenai apa saja materi kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi Tahun 2024 ini Sri Wahyuni mengatakan “Pada kegiatan ini peserta akan diberikan materi salah satunya adalah materi mengenai KMA No 284 tahun 2024 tentang Pedoman Pengelolaan Kehumasan pada Kementerian Agama dan Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID), Kemudian terkait teknik penulisan berita online, cara mengedit video dan foto dan informasi terkait elektronik tamu digital yang sangat berguna bagi satker terutama madrasah”, jelas Sri Wahyuni.

“Kita berharap dengan mengikuti kegiatan ini tim humas di Madrasah Aliyah Negeri 1 MUara Enim nantinya akan dapat semakin mengetahui dan memahami fungsi dan tugas nya masing-masing. Dengan keikut sertaan dalam kegiatan Optimalisasi Kehumasan Dan Aktivasi Sahabat Religi Tahun 2024 akan semakin menambah wawasan serta semakin menambahkan skill yang berkaitan dengan hal-hal teknis. (Kmd)

8 Likes

Author: admin

https://man1menim.sch.id/