
Muara Enim, Inma
Sudah menjadi kebiasaan bagi keluarga besar Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim apabila ada salah seorang tenaga pendidik maupun siswa yang sedang mengalami sakit, maka akan cepat dikunjungi untuk sekedar memotivasi hingga mendoakan kesembuhan. Salah satunya yang dilakukan Selas (20/9) Ikatan Keluarga besar MAN 1 Muara Enim atau bisa disebut dengan IKMAN mengunjungi 2 guru dan 1 pegawai yang anaknya sakit dan harus di opname di rumah Sakit Rabain Muara Enim.
“Kewajiban bagi setiap muslim menjenguk orang yang sedang sakit. Terutama orang sakit tersebut masih memiliki hubungan seperti keluarga, kerabat dekat, keluarga senasab, tetangga, sahabat atau lainnya,” ujar Abuddarda Kepala Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim saat dikonfirmasi tim jurnalis remaja.
“Menjenguk orang yang sedang sakit termasuk amalan baik yang paling utama. Amalan ini dapat mendekatkan Muslim kepada Sang Khalik, sehingga mendapatkan ampunan, rahmat dan Surga-Nya. Apabila kita menjenguk serta mendoakan orang sakit merupakan perbuatan sangat mulia, dan terdapat keutamaan serta pahala yang sangat besar. Dan, hal ini merupakan salah satu hak setiap Muslim terhadap Muslim lainnya”, imbuh Abuddarda.
Kegiatan sosial juga dilakukan oleh Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim di bawah komando Kepala Madrasah. Kepala, guru, dan pegawai Madrasah Aliyah Negeri 1 Muara Enim melakukan sejumlah kunjungan ke rumah guru maupun keluarga guru yang sedang sakit. Kegiatan ini selain sebagai aksi sosial madrasah, selain memberikan bantuan juga untuk mempunyai misi utama yaitu mendoakan bersama warga madrasah yang sedang sakit, dan mempertebal tali silaturahmi. (Kmd)